FPIISUMBAR.COM – Innalillahi waina illaihi raaji’uun. Berita duka diterima seluruh pegawai Diskominfo Sumbar, Selasa (25/8) pagi. Telah berpulang ke Rahmatullah ayahanda Kepala Dinas Kominfo, Jasman Rizal pukul 06.00 WIB di Balai Selasa Pesisir Selatan.
“Mohon dimaafkan segala kesalahan dan khilaf beliau. Mohon doa semoga papa Kami ditempatkan di tempat yang terbaik di sisi Allah SWT,” kata Jasman dalam pesan WhatssAppnya.
Mendapat berita tersebut, ucapan duka cita langsung mengalir lewat media sosial, salah satunya dari Sekretaris Diskominfo Sumbar, Nofrida Yetti.
“Atas nama keluarga besar Diskominfo Sumbar, Kita ucapkan duka cita mendalam atas kepergian almarhum. Semoga amal ibadah beliau diterima ALLAH SWT, dilapangkan kuburnya, diangkat derajatnya serta keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran,” ucap Nofrida di kediaman duka.
Almarhum Utih Rizal Sutan Sati merupakan seorang purnawirawan tentara dan meninggal dalam usia 78 tahun. Beliau meninggalkan seorang istri dan 2 (dua) orang anak. Salah satunya, Jasman Rizal yang juga menjadi Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumbar.
Setelah diselenggarakan, almarhum disemayamkan dipekuburan keluarga di daerah Balai Salasa. (Tim Fpiisumbar)