![]()
Batu Bara,Buser24.com — Sat Lantas Polres Batu Bara terus menggencarkan kegiatan edukasi keselamatan berlalu lintas dalam rangka Operasi Zebra Toba 2025. Pada Jumat (21/11/2025) pukul 08.15 WIB, personel Sat Lantas melaksanakan sosialisasi langsung kepada para sopir yang sering mangkal di kawasan warung simpang Taman Sei Bejangkar.
Kegiatan ini dipimpin oleh personel Sat Lantas AIPTU Sartono dan AIPTU A. Rajagukguk, yang turun langsung menyapa para sopir angkutan maupun kendaraan pribadi yang kerap beristirahat di lokasi tersebut. Tidak hanya memberikan imbauan, petugas juga menyampaikan sejumlah pesan penting terkait keselamatan berkendara, seperti penggunaan sabuk keselamatan, larangan berkendara sambil menggunakan ponsel, pentingnya memeriksa kondisi kendaraan, serta disiplin mematuhi rambu-rambu lalu lintas.
Sosialisasi dilakukan secara persuasif dan humanis, sehingga para sopir antusias mengikuti arahan dan berdiskusi mengenai berbagai persoalan yang mereka hadapi di jalan. Para sopir juga diberikan pemahaman tentang tujuan Operasi Zebra Toba 2025, yakni menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas yang masih sering terjadi di wilayah Batu Bara.
Kasat Lantas Polres Batu Bara AKP Simon E. Simatupang, S.H., M.H., mengapresiasi pelaksanaan kegiatan tersebut. Ia menegaskan bahwa sosialisasi langsung kepada para sopir merupakan langkah penting untuk membangun budaya tertib berlalu lintas.
“Kesadaran pengemudi adalah kunci utama keselamatan. Kami ingin memastikan bahwa setiap pengendara memiliki pemahaman yang benar tentang aturan dan risiko di jalan raya,” ujarnya.
(Nando Sagala)
