
Buser24.Com,BINJAI ( Sumut ) – Sosok Tokoh Masyarakat kota Binjai yakni dr.Sugianto,SpOg yang tidak lain adalah Kadis Kesehatan kota Binjai saat ini,ikut serta meramaikan bursa pemilihan Walikota/Wakil Walikota Binjai priode 2024-2029 yang akan berlangsung di bulan November.
Informasi dan pantauan Wartawan,Jumat ( 17/05/2024 ) dr.Sugianto,SpOg sudah mendaftarkan diri ke berbagai Panitia penjaringan/pendaftaran Walikota/Wakil Walikota Binjai yang dibuka oleh Partai Politik di kota Binjai.
dr.Sugianto,SpOg kepada Wartawan mengatakan pendaftaran dirinya sebagai Balon Walikota Binjai adalah tulus.Dengan maksud serta tujuan untuk kesejahteraan masyarakat dan masa depan kota Binjai,ujarnya.
Dalam visi dan misinya maju sebagai Balon Walikota Binjai,terutama yang menjadi prioritasnya adalah di bidang Kesehatan dan Pendidikan.Di bidang Kesehatan membenahi fasilitas rumah sakit dan Puskesmas agar masyarakat dengan nyaman mendapat perawatan kesehatan,tambahnya.
Di bidang Pendidikan,dr.Sugianto,SpOg menjadikan anak-anak warga kota Binjai untuk mendapatkan pendidikan yang layak dan akan memberikan bantuan Pendidikan hingga menengah atas,ujarnya.
Prioritas yang masuk dalam visi dan misi dr.Sugianto,SpOg yang juga adalah owner RSU Sylvani Jalan Perintis Kemerdekaan Binjai Utara ini menjadikan bidan Kesehatan dan Pendidikan untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat dan masa depan kota Binjai.
Reporter : Putra Bangun.
Editor : Mas bagus