![]()
LANGKAT ( SUMUT ) – Di pundak Kepala Sekolah (Kasek) SDN 058241 Pungai Kecamatan Binjai Kabupaten Langkat, Waliani,S.Pd,M.Pd terus berbenah diri agar proses belajar mengajar dapat berlangsung dengan baik.
Hal tersebut dibenarkan oleh Kasek Waliani,S.Pd,M.Pd ketika dikonfirmasi di sekolahnya, Jumat pagi (07/11/2025),sembari memperlihatkan kegiatan proses belajar mengajar di dalam klas termasuk penggunaan Smard Board oleh para Murid.
Lebih lanjut menurut Kasek yang akrab dipanggil ” Buk Wal ” ini, pihak telah berbuat untuk memperindah serta mempercantik lokasi sekolah, termasuk lantai klas dengan menggunakan karpet merah.
Selain itu juga di lingkungan sekolah yang dipimpin Waliani,S.Pd,M.Pd juga dilengkapi fasilitas olah raga dan panggung Literisasi dan Kreativitas dan Musholla untuk dapat digunakan oleh para Murid.Dan tak kalah menariknya lagi di sekolah ini juga dilengkapi dengan Tim Anti Bully yang dilatih oleh para Guru.Dan berbagai prestasi dan juara telah diraih SDN ini selama Kasek dipundak Waliani,S.Pd,M.Pd.
Pembenahan dan kelengkapan berbagai fasilitas di sekolah ini dan kelancaran proses belajar mengajar di sekolah ini untuk mendukung program Pendidikan Bupati Langkat H.Syah Afandin,SH dan Plt Kadisdik Langkat yang baru Ilham Bangun,tambahnya.
Reporter : Putra Bangun.
