
SERGAI | Buser24.com – Dalam rangka HUT Lalulintas Bhayangkara ke-68, Polres Sergai menggelar technical meeting untuk persiapan teknis dan tata laksana sebelum acara, turnamen E-Sport Piala Kapolres Serdang Bedagai (Sergai) AKBP Oxy Yudha Pratesta, S.I.K. bertempat di Lapangan Tembak Tantya Sudhirajati, Polres Sergai, Jumat (15/9/2023) sore tadi.
Dalam Giat tersebut atas kerjasama Polres Serdang Bedagai (Sergai) dengan PB ESI Serdang Bedagai dalam mensukseskan turnamen E-Sport yang membidangi Mobile Legends dengan memperebutkan piala Kapolres Sergai AKBP Oxy Yudha Pratesta dalam rangka menyemarakkan Hari Lalulintas (Lantas) Bhayangkara yang ke 68 Tahun. “selanjutnya kegiatan game player yang akan dilaksanakan pada hari Sabtu 16 September 2023.
“Selanjutnya, dalam game online ini disiapkan hadiah uang pembinaan/priezpool Rp10juta, sertifikat dan SIM C gratis bagi 3 orang pemenang pertama yang memenuhi syarat usia dan kesehatan.
Dilanjutkan oleh Sekretaris PB ESI Kabupaten Sergai, Dedy Saputra, S.Kom dalam sambutannya mengatakan bahwa turnamen e-sport ini untuk memperebutkan piala Kapolres Sergai yang diadakan besok Sabtu 16 September 2023 dalam rangka Hari Ulang Tahun Lalu Lintas yang ke 68.” Paparnya.
“Dedy juga menyampaikan, dari PB ESI Serdang Bedagai mengucapkan selamat kepada kawan-kawan yang akan bertanding nantinya, dan Turnamen ini, sebut Dedy, diikuti 45 tim yang bertanding sesuai dengan target kita bahkan melebihi yang sebelumnya hanya 32 tim, tetapi karena antusiasnya peserta sehingga melebihi.” Sebutnya.
Dalam arahan dari Kapolres Sergai adapun total hadiah yang akan diperebutkan total Rp 10 juta. Dimana nanti hadiah juara satu akan menerima Rp 4 juta, juara dua Rp 3 juta, juara tiga Rp 2 juta dan juara empat Rp 1 juta dan ditambah lagi tiga terbaik akan mendapatkan SIM secara gratis dengan ketentuan yang memenuhi syarat yang sudah ditentukan,”ungkapnya.
“Selanjutnya, akan ada uang pembinaan dan trophy serta medali, maka ini semua berkat support penuh dari Kapolres Sergai.”Tambah Dedy.
“Menurutnya, e-sport ini sudah menjadi olahraga resmi yang sifatnya elektronik bahkan sudah dipertandingkan di Pekan Olahraga Nasional (PON). Mudah-mudahan kedepannya ada atlit Serdang Bedagai yang ditunjuk menjadi atlit Sumatera Utara pada (PON), nah itu target kita,”tutup Sekretaris PB ESI Sergai.
Kapolres Sergai AKBP Oxy Yudha Pratesta, S.I.K melalui Kanit Regident Satlantas Polres Sergai IPDA Zulfan Ahmadi, dalam arahannya mengatakan kami minta kepada perwakilan tim yang mana masing-masing tim berjumlah 5 orang dan 1 orang cadangan untuk tetap mengikuti peraturan yang diterapkan oleh panitia. “Seluruh peserta turnamen ini merupakan warga Serdang Bedagai, karena tidak dibenarkan peserta diluar dari pada Sergai.
Jadi kami menghimbau besok pada saat dari rumah ke Polres otomatis mengendarai sepeda motor jadi semua peserta masuk harus memakai helm dan dengan pakaian rapi, pastinya tetap mengutamakan tertib lalulintas dan keselamatan karena kegiatan ini dalam rangka HUT lalulintas ke-68,”paparnya.
H L24
Editor. L Bagus.