![]()
Batu Bara,Buser24.com -Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Kapolsek Labuhan Ruku AKP Riswanto SH turun langsung melakukan pengamanan ketat untuk melindungi kegiatan ibadah Natal yang berlangsung di gereja-gereja di Wilkum Polsek Labuhan Ruku, Senin (25/12/2023) sekira Pukul 10.00 WIB s/d selesai.
Informasi yang diperoleh dari Kapolsek Labuhan Ruku AKP Riswanto SH menjelaskan bahwa :”Adapun kegiatan pengamanan ini kita lakukan, agar terciptanya situasi aman terhadap masyarakat yang melaksanakan Ibadah Natal, sehingga masyarakat bisa tenang dan merasa aman dalam menjalankan ibadah” ungkapnya.

AKP Riswanto SH menambahkan :”Dalam kegiatan ini, kita juga memantau seluruh lokasi gereja, termaksud parkiran kendaraan guna mencegah terjadinya gangguan kamtibmas khususnya terhadap 3C BJ (Curas, Curat dan Curanmor” tegasnya.
(Nando Sagala)
