
Buser24.Com.Langkat (Sumut) – DPD KOPITU Kabupaten Langkat siap menjadi mitra Kementerian Agama Kabupaten Langkat dalam mengantarkan santri-santriwati untuk memiliki jiwa enterpreneur dilingkungan Pondok pesantren dikabupaten Langkat. Pondok Pesantren berpotensi besar dalam mendorong pertumbuhan wirausaha industri baru di Indonesia. Seperti dengan melahirkan jiwa enterpreneur membimbing generasi muda melinial menekuni skil keahlian dan keterampilan dalam dunia usaha kecil dan menengah
Selain didukung jumlah santri yang besar, pondok pesantren juga telah memberikan bekal bagi kepribadian para santri sehingga memiliki jiwa dan mental yang tangguh yang disampaikan oleh Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD KOPITU Kabupaten Langkat Mas Somiran Noel,SM disaat kehadiran Kasi PD dan Pontren Kemenag Kab Langkat di kantor DPD KOPITU Kabupaten Langkat. (16/11/2021)
Kehadiran Kasi PD dan Pontren Kemenag Kab Langkat Mas Suparliadi,S.Ag,MA bersama Pimpinan Pondok Pesantren Modern Shuffah Hizbullah Al Fatah Jln Musyawarah Kecamatan Tanjung pura. Kasi PD dan Pontren Kemenag Langkat Mas Suparliadi,S.Ag,MA menyampaikan optimistis akan tumbuh pelaku industri kecil dan menengah (IKM) yang siap dilatih dan dibimbing untuk mengali potensi diri dalam seni keterampilan dan keahlian diri dari lingkungan ponpes. Untuk itu, kami terus melakukan pembinaan dan pelatihan kepada para santri-santriwati agar bisa berindustri sebagai bagian dari pelaksanaan program Santripreneur. Tegas Mas Suparliadi
Menurut Pimpinan Pondok Pesantren Modern Shuffah Hizbullah Al Fatah Tanjung pura Al Usthadz Kyai Abdul Kadir Munir,S.Sos,S.Pd program Santripreneur bertujuan untuk meningkatkan kemampuan para santri dalam menekuni wirausaha yang lebih inovatif dan berdaya saing. Langkah strategis ini diakukan dengan pemanfaatan teknologi digital yang sedang berkembang seiring penerapan industri 4.0.
Jadi, mereka tidak hanya mampu memproduksi barang yang bagus, tetapi juga Santripreneur yang modern,” ujarnya.
Dalam suasana interaksi berdiskusi bersama Ketua PC ISNU Kabupaten Langkat Dhevan Efendi Rao,SH,S.Pd yang sering disapa Buya Dhev juga sebagai Wakil Ketua Bidang Keanggotaan dan Kaderisasi DPD KOPITU Kabupaten Langkat mengutarakan Salah satu implementasi percontohan pada program santripreneur harus dilaksanakan dilingkungan Ponpes dengan menghadirkan para pelaku UMKM yang sukses menggeluti dunia usaha mikro dan makro untuk memberikan penyuluhan kepada santri-santriwati disaat
Kegiatan pelatihan workshop di bidang e-commerce ini melatih dan membina para kepala produksi dan santri yang terlibat dalam produksi di masing-masing unit usaha yang sudah ada di ponpes.
Menurutnya, melalui penyelenggaraan acara tersebut, diharapkan dapat meningkatkan jangkauan akses yang luas untuk pemasaran produk-produk IKM milik Ponpes Modern yang didaerah Langkat Sekitarnya. Kami DPD KOPITU Kabupaten Langkat siap bermitra dengan Kementerian Agama Kabupaten Langkat dalam hal membimbing generasi muda untuk menjadi seorang pengusaha sukses suatu saat nanti Jika dia beranjak dewasa dengan menekuni keahlian dan keterampilan maka santri-santriwati siap memasuki pasar era globalisasi.
Pasalnya, tidak hanya memberikan keterampilan teknis berproduksi yang baik, tetapi mereka juga mendapat fasilitas akses pemasaran utamanya melalui online atau dunia digital sesuai program e-Smart IKM. Ucap Buya Dhev.
Ketua DPD KOPITU Kabupaten Langkat Abangnda Khairul Anwar, ST, SM, MM menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan Kasi PD dan Pontren Kemenag Kab Langkat Mas Suparliadi,S.Ag,MA bersama Pimpinan Pondok Pesantren Modern Shuffah Hizbullah Al Fatah Tanjung pura Al Usthadz Kyai Abdul Kadir Munir,S.Sos,S.Pd dikantor DPD KOPITU Kabupaten Langkat sore ini Selasa 16 November 2021 pukul 16.10 wib, Melalui Via Telepon Seluler Beliau memohon maaf tidak bisa Hadir bersama dikarenakan masih diluar kota Sehingga dari pertemuan ini dapat membantu semangat para santri-santriwati mewujudkan program Santripreneur ini, mampu mendorong kemandirian santri dan umat sebagaimana yang dicita-citakan oleh Bapak Presiden Joko Widodo,” tegasnya Abangnda Khairul Anwar.(Redaksi)
Editor. Zamri.