
Buser24.com Rohil-Terkait dengan nasib Karayawan PT. Kencana Andalan Nusantara (PT.KAN )yang mengadu ke dewan akhirnya diterima oleh ketua DPRD Rohil maston digedung DPRD Rohil komplek perkantoran batu 6 jalan lintas kecamatan kecamatan Bangko kabupaten Rokan Hilir (Rabu 13 Januari 2021 )
Saat dikonfirmasi terkait menginapnya karyawan PT.KAN yang berjumlah lebih kurang 15 orang ketua DPRD Rohil Maston menyampaikan ” Mereka karyawan PT.KAN sudah kita terima dan saya baru dapat informasi jam 11 siang dan saya langsung memimpin rapat dengan pihak karyawan PT .KAN dan kami pihak DPRD Rohil akan turun besok bersama komisi D yang membidangi hal tersebut ungkap politisi partai PDI -P Yang juga ketua DPRD Rohil .
Maston juga menjelaskan bahwa kedatangan mereka sudah pada tempatnya dan kami pihak DPRD Rohil juga menerima aspirasi Karayawan PT .KAN yang juga mungkin keluhan mereka sebagai buruh di PT.KAN dan kami hari ini menerima segala keluh kesah mereka dan harapannya semua harapan sama dan ada solusi yang baik untuk mereka antara pihak karyawan dengan PT. KAN demi tindak lanjut kedepannya yang terbaik , jelas maston
Sementara itu salah satu perwakilan karyawan PT .KAN sulaiman menjelaskan bahwa mereka telah diterima langsung oleh ketua DPRD Rohil Maston terkait dengan tuntutan kami insyaallah besok bersama komisi D akan turun kelapangan untuk menyelesaikan maslaah ini dan kami berharap angota DPRD Rohil bisa menjembatani masalah kami ,ungkapnya (dirman)