![]()
Batu Bara,Buser24.com – Komisi Kepolisian Nasional Republik Indonesia (Kompolnas RI) melaksanakan kunjungan kerja ke Polres Batu Bara dalam rangka klarifikasi Saran dan Keluhan Masyarakat (SKM) serta pengumpulan data anggaran dan sarana prasarana (sarpras), Kamis (29/1/2025) sore.
Kegiatan yang berlangsung sekira pukul 15.00 WIB tersebut diterima langsung oleh Kapolres Batu Bara AKBP Doly Nelson Nainggolan, S.H., M.H., didampingi Wakapolres serta para pejabat utama Polres Batu Bara.
Kunjungan kerja ini dipimpin oleh Drs. Yusuf, S.Ag., M.H., selaku Anggota Kompolnas RI sekaligus Ketua Tim, bersama Dr. Mardonna Lamtio, S.Pd., M.M., selaku Kasubbag Humas dan Persidangan Kompolnas, serta Rehbuna F. Lubis, S.H., staf Sekretariat Kompolnas.
Dalam sambutannya, Kapolres Batu Bara menyampaikan apresiasi atas kehadiran Kompolnas RI sebagai bentuk pengawasan eksternal terhadap institusi Polri, sekaligus upaya mendorong peningkatan profesionalisme dan pelayanan publik yang lebih transparan.
“Kunjungan ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus melakukan perbaikan, baik dalam pelayanan kepada masyarakat maupun dalam tata kelola organisasi,” ujar AKBP Doly Nelson Nainggolan.

Sementara itu, Ketua Tim Kompolnas RI menegaskan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk memastikan setiap laporan, saran, maupun keluhan masyarakat ditindaklanjuti secara objektif serta menjadi bahan evaluasi nasional dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepolisian.
Rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan paparan dari Kabag SDM, Kabag Logistik, serta Kasi Keuangan Polres Batu Bara, yang memaparkan kondisi personel, dukungan sarana prasarana, hingga pengelolaan anggaran. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab serta arahan dan petunjuk dari Ketua Tim Kompolnas RI.
Sekira pukul 16.45 WIB, kegiatan di Mapolres Batu Bara selesai. Selanjutnya, Tim Kompolnas RI didampingi Kapolres Batu Bara dan pejabat utama melaksanakan peninjauan ke Polsek Labuhan Ruku, khususnya melihat langsung Gedung SSPG yang berada di lingkungan mako polsek tersebut.
Peninjauan gedung SSPG turut didampingi oleh Kas SSPG, Evi Kristy Tambunan, guna memastikan kesiapan serta kelayakan sarana pendukung yang ada.
Pada pukul 18.20 WIB, seluruh rangkaian kunjungan kerja Kompolnas RI berakhir. Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif.
Kunjungan ini diharapkan mampu memperkuat sinergi antara Kompolnas dan Polres Batu Bara dalam mewujudkan Polri yang semakin profesional, transparan, serta dipercaya masyarakat.
(Nando Sagala)
