![]()
Batu Bara,Buser24.com – Satlantas Polres Batu Bara kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan keselamatan pengguna jalan melalui rangkaian kegiatan Operasi Zebra Toba 2025. Pada Selasa (25/11/2025) pagi, personel turun langsung ke Jalinsum Poll Mobar Tangki, Desa Binjei Baru, untuk memberikan pendidikan masyarakat (Dikmas) lalu lintas kepada para pengemudi mobil barang (Mobar) tangki.
Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 WIB hingga selesai itu dipimpin oleh Aiptu Sartono selaku Kapos Lantas dan Aiptu Aljudin Rajagukguk. Keduanya menyampaikan sosialisasi mengenai pentingnya tertib berlalu lintas, khususnya bagi pengemudi kendaraan berat yang berpotensi menimbulkan kecelakaan fatal jika tidak mematuhi aturan.
Dalam kegiatan tersebut, personel Satlantas memberikan imbauan serta mengingatkan kembali 10 sasaran utama Operasi Zebra Toba 2025 kepada para pengemudi, di antaranya:
Larangan menggunakan handphone saat mengemudi
Larangan melawan arus
Larangan berkendara di bawah umur
Larangan berboncengan lebih dari satu orang
Larangan berkendara di bawah pengaruh alkohol
Wajib menggunakan helm SNI
Larangan kembali melawan arus saat berkendara
Larangan menggunakan knalpot tidak sesuai spesifikasi
Larangan kendaraan Over Dimensi dan Over Load (ODOL)
Larangan berkendara melebihi batas kecepatan
Edukasi tersebut disampaikan dengan pendekatan humanis, agar para pengemudi lebih memahami bahwa keselamatan di jalan raya adalah prioritas utama.
Melalui kegiatan ini, Satlantas Polres Batu Bara menegaskan bahwa Operasi Zebra Toba 2025 yang berlangsung selama 14 hari, mulai 17 hingga 30 November 2025, bertujuan untuk:
Menurunkan angka pelanggaran lalu lintas
Mengurangi kecelakaan dan fatalitas korban
Meningkatkan disiplin para pengemudi, pelajar, dan masyarakat
Menciptakan situasi Kamseltibcarlantas yang aman dan kondusif
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan mendapat sambutan baik dari para pengemudi tangki yang mengikuti edukasi.
Satlantas Polres Batu Bara menyampaikan bahwa melalui operasi ini:
Pesan keselamatan berlalu lintas tersampaikan lebih efektif kepada masyarakat
Terjadi peningkatan kesadaran para pengemudi untuk lebih tertib di jalan
Berpotensi signifikan menekan pelanggaran dan mengurangi risiko kecelakaan
Kasat Lantas Polres Batu Bara, AKP Simon E. Simatupang, S.H., M.H., mengapresiasi upaya anggotanya dalam memberikan edukasi langsung di lapangan.
“Kami ingin memastikan pesan keselamatan benar-benar diterima masyarakat, sehingga angka pelanggaran dan kecelakaan dapat terus ditekan,” ujarnya.
(Nando Sagala)
