
SERGAI |Kapolres Serdang Bedagai (SERGAI) Pimpin Apel Gelar Pasukan dalam rangka Ops Keselamatan Toba 2025 Di Lapangan Apel Mako Polres Sergai. Pada Hari Senin 10 Februari 2025 Pukul: 08.00 Wib
Berikutnya, Pejabat Apel Gelar Pasukan Pimpinan Apel, Kapolres Serdang Bedagai Perwira Apel, AKP Fauzul Arasy Kasat Lantas Polres Sergai. Komandan Apel, IPDA Muhammad Solehan, SH
Perwira keamanan.
AKP Fridoliavon SM Manik, SH Kasi Propam Polres Sergai
Perwakilan penyematan pita operasi. Perwakilan dari Pom TNI. Perwakilan dari Kepolisian Polres Sergai Brigadir Sri Dedy Pranoto, SH. Perwakilan dari Dishub. Pembawa acara, Briptu Rosmaida Saragih BA Satlantas Polres Sergai. Pembawa Baki, Briptu Nauli Manurung BA Satlantas Polres Sergai.
Uraian Kegiatan sebagai berikut Amanat disampaikan oleh Kapolres Sergai AKBP Jhon Sitepu, SIK.MH, selaku pimpinan apel. Kapolres Sergai mengajak senantiasa memanjatkan puji dan syukur ke Hadirat Tuhan yang Maha Esa, karena atas limpahan Rahmat dan Karunia-nya.
Pagi hari ini dapat melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Kewilayahan “Keselamatan – Toba 2025”, dalam suasana khidmat dan penuh kebersamaan tanpa kurang suatu apapun.
Sebagaimana yang kita ketahui bersama, bahwa (Kamseltibcarlantas) merupakan suatu hal yang mutlak harus dirasakan oleh masyarakat selaku pengguna jalan raya. Namun tambanya lagi, pada kenyataannya, berbagai permasalahan baik itu pelanggaran ataupun kecelakaan sering terjadi disebabkan oleh kelalaian masyarakat itu sendiri.
Masih AKBP Jhon Rakutta, Oleh karena itu, melalui Operasi Keselamatan dengan mengusung Tema “Tertib Berlalu Lintas Guna Terwujudnya Asta Cita di Wilayah Hukum Polda Sumatera Utara, “Ajaknya lagi, kita harus betul-betul hadir ditengah-tengah masyarakat untuk meningkatkan kesadaran dalam tertib berlalu lintas sehingga dapat menekan angka kecelakaan di Wilayah Sumatera Utara.”Sebutnya.
Sebutnnya, Hadirin dan peserta apel yang saya banggakan, Operasi “Keselamatan Toba 2025” akan kita laksanakan selama 14 (empat belas) hari, terhitung mulai tanggal 10 Februari sampai dengan tanggal 23 Ferbuari 2025. Target Operasi ini adalah masyarakat pengguna jalan, kendaraan angkutan umum dan pribadi, titik lokasi rawan kemacetan, pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas, serta kegiatan masyarakat dalam berlalu lintas yang dapat menimbulkan gangguan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas.
Personel yang di libatkan dalam operasi ini yaitu sebanyak (1.983) Seribu Sembilan Ratus Delapan Puluh Tiga Personel yang terdiri atas( 100 )Personel Satgas Polda Sumut serta 1.883 Personel Satgas Kewilayahan.
Dalam kegiatam tersebut Turut dihadiri oleh Waka Polres Serdang Bedagai KOMPOL Mukmin Rambe, SH. Bupati Serdang Bedagai diwakili oleh PJ. Sekda Kab. Serdang Bedagai Rosmaini Purba. Kajari Serdang Bedagai diwakili oleh Kasubsi Intelijen Joshua Pangestu, SH. Dandim 0204/DS diwakili oleh Wadanramil Tanjung Beringin KAPTEN ARM. MS Damanik. Kabag Ops Polres Serdang Bedagai KOMPOL Hendro Sutarno.
Kabag SDM Polres Serdang Bedagai KOMPOL Eva Sinuhaji, SH. Kabag Logistik Polres Serdang Bedagai, KOMPOL Candra T. Situmorang, SH.
Para Kasat dan Kapolsek jajaran Polres Serdang Bedagai. Kabid Yankes Dinas Kesehatan dr. H. Tengku Safrin. Mewakili JMKT Lubuk Pakam, Espan Safari, SH. (HL24)