Buser24.Com, Kota Mamuju (Sulbar) -Kampanye Terbatas Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Mamuju Habsi-Irwan yang dilaksanakan di Jalan Atik Soetedja dikediaman Bapak Edo Samping RS.Mitra disambut hangat oleh warga.Rabu,04/11/2020.
Pada kampaye terbatas tersebut Habsi Wahid Didampingi Oleh Jurkam Muhammad Jayadi,Hatta Kainang, Ismail Zainuddin juga dihadiri oleh Mantan Bupati Mamuju yang juga menjabat sebagai DPD RI Dapil Sulawesi Barat, H. Almalik Pababari serta simpatisan dan relawan Habsi-Irwan.
Dalam Orasi Kampanyenya, Ismail Zainuddin mrnyampaikan bahwa pertemuan tersebut dalam bentuk silaturahmi karena keluarga yang ada di sini tau bahwa dalam menentukan pilihan pada 9 desember berkomitmen akan memilih dan memenangkan nomor 2.
“kita sudah komitmen pilihan kita adalah nomor 2 pada tanggal 9 Desember tahun 2020.”ucap Ismail Zainuddin.
Lebih Lanjut ia menyampaiakan bahwa ia hadir dan berbicara tidak lagi menyampaikan keberhasilan dan program Habsi Irwan kedepan akan tetapi mengajak untuk mengedukasi masyarakat mencerdaskan masyarakat agar masyarakat tidak salah memilih pemimpin lima tahun kedepan karena apa karena kesalahan kecil bisa berdampak buruk bagi pembangunan Mamuju lima tahun kedepan.
“Kita harus memilih pemimpin yang punya pengalaman pemimpin yang punya integritas tinggi pemimpin yang memiliki kecerdasan ya kalau orang bilang kecerdasan komprehensif holistik pemimpin yang serasi dalam menjalankan pemerintahan 5 tahun kedepan “tandasnya.(Ir/Lasteri)